Loading...

Pabrik Produksi Obat Herbal Modern

Pabrik Tolak Angin 2 didirikan sejak tahun 2016 di atas lahan 17.000 m2 dengan luas bangunan 28.000 m2. Terdiri dari 6 lantai:

Lantai 1

untuk gudang bahan baku, bahan jadi dan pra proses.

Lantai 2

untuk proses pengemasan primer sampai dengan tersier, gudang bahan kemas, dan kantor.

Lantai 3

untuk proses pembuatan cairan obat dalam.

Lantai 4

untuk proses persiapan bahan baku.

Basement 1

untuk penunjang produksi.

Basement 2

untuk semua alat-alat utility.

Pabrik Tolak Angin ini mempunyai konsep:

Proses otomatis, dimana segala sesuatunya sudah diprogram oleh sistem komputer sehingga akan menghilangkan faktor human error dan hanya membutuhkan sedikit saja sumber daya manusia.

Proses produksi sistem tertutup, dimana semua proses input dan output serta proses lainnya dilakukan secara tertutup. Selain itu setiap bahan yang masuk akan dipanaskan terlebih dahulu sehingga akan selalu terjaga kesterilan produknya.

Untuk menunjang proses otomatis dan tertutup ini setiap alat-alat produksi dilengkapi dengan alat-alat ukur yang modern dan memiliki ketelitian yang dapat dihandalkan, seperti : load cell (alat ukur timbangan), sensor temperatur, tekanan, volume, laju alir, dan sebagainya.

Produksi bertingkat, dimana aliran proses berurutan dari atas ke bawah dengan gravitasi sehingga proses menjadi efisien.

Ramah lingkungan dengan sistem pembersihan CIP dan SIP.

Pabrik ini berkapasitas 200 juta sachet per bulan dengan instalasi tahap 1 untuk 100 juta sachet per bulan. Trial pertama dilakukan pada tanggal 23 April 2018. Pabrik ini sudah beroperasi secara penuh sejak akhir tahun 2018.

Pabrik Tolak Angin 2 tahap I